Movie: Love Rain

Sebenernya sebelum nonton beberapa serial yang laen, dah nonton serial ini dulu. Love Rain. Waktu itu males ngelanjutin gara-gara di episode pertama dah disuguhin penampilan jadul Jang Geun Suk dan Yoona, di mana Yoona jadi cewek pendiam idaman banyak cowok termasuk Jang Geun Suk. Hihihi, rada ga bisa terima, jadi baru beberapa menit, dah beralih ke serial lain :P

Sekarang setelah rada kecewa nonton Queen In Hyun's Man, memaksakan diri lagi nonton Love Rain. Ada 20 episode. Ceritanya awalnya tentang In Ha muda (Jang Geun Suk), mahasiswa seni lukis yang jatuh cinta sama Yoon Hee muda (Yoona), dan menjadikan Yoon Hee sebagai inspirasi lukisannya. Masalahnya sahabat In Ha, Dong Wook muda (Kim Shi Ho) juga menyukai Yoona. In Ha yang pendiam ini pun mengalah pada Dong Wook, padahal Yoon Hee sendiri lebih menyukai In Ha.

Setelah puluhan tahun, Yoon Hee yang pada waktu itu migrasi ke Amerika, masih menyimpan perasaan yang sama terhadap In Ha, begitu juga sebaliknya. Namanya juga takdir, anak perempuan Yoon Hee, Ha Na (Yoona lagi) juga jatuh cinta pada anak lelaki In Ha, seorang fotografer keren bernama Seo Joon (Jang Geun Suk ^_^). Percintaan ini terhalang lantaran awalnya mereka sama-sama tidak tahu kalau orang tua mereka sebelumnya pernah saling jatuh cinta tersebut memutuskan untuk menikah.

Sebenarnya di awal episode rada membosankan. Maklum, setting jadul gitu, mana gaya rambutnya Jang Geun Suk ga banget (kayak rambut Adi Bing Slamet waktu masih anak-anak, hehehehe), tapi terlebih lagi berhubung T bukan penggemar Yoona, jadi rada gimana liat akting doi yang (lagi-lagi dan lagi) jadi cewek lembut idola cowok-cowok :P

Untungnya cerita jadulnya cuma sebentar, begitu sudah episode ke berapa, pas sudah masa anak-anak mereka yang ketemu, alias dah tahun 2012. Seo Joon yang jadi idola banyak cewek dan tidak percaya cinta, lantaran ayahnya yang terus menanti cinta pertamanya balik dan membuat ibunya seperti wanita kesepian, malah jatuh cinta dengan Ha Na, cewek polos, yang justru mengagumi ibunya yang terus menyimpan rasa pada cinta pertamanya sebagai memori yang indah. Kepribadian, tingkat sosial, dan kebiasaan yang berbeda sering membuat mereka ribut, tapi justru saling merindukan satu sama lain. Hmmp, akting Jang Geun Suk emang selalu bisa bikin mata T betah nontonnya, mau apapun filmny, dandanannya (wkwkwkwk), karakternya. Cowok monyong satu ini, selalu total sih kalo maen, dan perlu diakui akting Yoona di serial ini better dibanding akting doi di serial lainnya. Kayaknya ketolong banget ma aktingnya Jang Geun Suk (qeqeqeqe, hidup Jang Geun Suk ^_^).

Ending film ini, In Ha dan Yoon Hee tidak jadi menikah, karena mereka tidak ingin hal yang sama terjadi pada anak-anak mereka. So, Ha Na dan Seo Joon-lah yang pada akhirnya bersatu dan menikah :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar